Langsung ke konten utama

Telnet dan SSH

Instalasi Telnet dan SSH


A. Mengenal Telnet dan SSH


Layanan remote login adalah layanan yang mengacu pada program atau protokol yang menyediakan fungsi yang memungkinkan seorang pengguna internet untuk mengakses (login) ke sebuah terminal (remote host) dalam lingkungan jaringan internet. Protokol yang umum digunakan untuk keperluan remote login adalah Telnet, namun demikian pengguna remote login telnet sebenarnya mengandung resiko, terutama dari tangan-tangan jahil yang banyak berkeliaran di internet. untuk memperkecil resiko ini telah dikembangkan protokol SSH (Secure Shell) untuk menggantikan telnet dalam melakukan remote login.


1. Telnet Server

Pengertian
Telnet (Telecommunication Network) adalah protokol client-server yang memungkinkan adanya akses remote login komputer tujuan dalam sebuah jaringan. Telnet juga dapat diartikan sebagai virtual/emulasi terminal yang menggunakan protokol telnet untuk dapat mengakses komputer tujuan secara remote. Telnet digunakan untuk login ke komputer lain di internet dan mengakses beebagai macam pelayanan umum, termasuk katalog perpustakaan dan berbagai macam database.



Telnet menggunakan 2 program, yang saatu client dan sever. Yang terjadi adalah ada dua program yang berjalan, yaitu software client yang dijalankan pada komputer meminta pelayanan tersebut dan sofrtware server yang dijalankan oleh komputer yang menghasilkan pelayanan. 


Tugas dari Telnet
      
          1. Membuat koneksi network TCP dengan server.
          2. Menerima inputan dari user.
          3. Menformat kembali inputan dari user kemudian mengubah dalam bentuk format 
              standar dan dikirim ke server.
          4. Menerima outpur dari server dalam format standard.
          5. Mengubah format output untuk ditampilkan pada layar.


Tugas dari Server

          1. Menginformasikan software jaringan bahwa komputer siap menerima koneksi.
          2. Menunggu permintaan dalam bentuk format standard.
          3. Melaksanakan permintaan tersebut.
          4. Mengirim kembali hasil ke cient dalam bentuk format standard.
          5. Menunggu request selanjutnya.


Fungsi Telnet
Fungsi utama dari Telnet adalah mengakses komputer (host/server) dari jauh/remote login. Telnet adalah program yang memungkinkan komputer kita menjadi terminal dari komputer lain di internet.

Kelebihan Telnet
Kelebihan menggunakan Telnet server adalah user interface yang ramah, yaitu anda memberikan perintah jarah jauh (istilahnya remote) seolah-olah anda mengeksekusi perintah pada command line komuter anda.

Kelemahan Telnet
Kekurangan Telnet adalah penggunaan NLTM authentification tanpa enkripsi sehingga memudahkan pencurian password oleh sniffiers. Kalau anda adalah administrator sistem, saya sarankan anda menggunakan SSH pada linux daripada Telnet Server untuk mengkonfigurasi sistem anda.




2. SSH (Secure Shell)



Pengertian
SSH adalah aplikasi pengganti remote login seperti telnet, rsh, dan rlogin, yang jauh lebih aman. Fungsi utama aplikasi ini adalah untuk mengakses mesin secara remote. Sama seperti telnet, SSH Client menyediakan user dengan Shell untuk remote mesin.
Tidak seperti Telnet, SSH menyediakan koneksi enkripsi antata client dengan server. 
Dalam prakteknya, penggunaan telnet dan SSH seperti perbedaan dengan mengakses website biasa (HTTP) dengan website yang lebih aman (HTTPS).


Manfaat SSH 
Dengan menggunakan SSH anda dapat bergerak bebas melalui struktur dile akun hosting.
Anda juga dapat menjalankan tugas seperti monnitoring log file dan memulai atau menghentikan service (berlaku di layanan VPS / Dedicated). 
Bahkan juga dapat menggunakannya untuk install software ke akun hostingmu atau manage database. SSH mengijinkan untuk melakukan banyak hal lebih dari standard web.


Keuntungan menggunakan SSH
SSH mengijinkan mengenkripsi data sehingga kemungkinan malicious  tidak dapat mengakses informasi user dan password. SSH juga mengizinkan untuk menembus protokol lain seperti FTP. Berikut beberapa hal spesifik perlingungan yang diberikan SSH :

       - DNS Spoofing
               Penyerangan hacking jenis ini dilakukan dengan cara memasukkan data dalam 
               sistem domain yang dimana name server cache database. Hal ini akan 
               menyebabkan name server akan kembali ke IP yang salah sehingga dapat
               mengalihkan lalu lintas ke komputer lain. 

       - Manipulasi data 
               Penyerangan memperoleh atau merubah data pada perantara sepanjang rute 
               jaringan. Hal ini sering dilakukan pada router dimana data masuk dari gateway 
               atau pos pemeriksaan di jalan ke tujuan.

       - IP Adress Spoofing
               IP Spoofing bekerja dengan menyembunyikan alamat IP dengan membuat paket
               IP yang berisi alamat IP palsu dalam upaya untuk meniru koneksi lain dan
               menyembunyikan identitas ketika anda mengirim informasi


B. Cara Instalasi Telnet dan SSH


Telnet (Telecommunication Network)
Setelah kita mengetahui pengertian dan fungsi dari telnet sekarang kita akan menginstal telnet pada komputer kita.


Untuk menginstall telnet kita dapat ketikkan perintah "apt-get install telnetd", tunggu hingga proses instalasi selesai



Pastikan paket telnet sudah terinstal pada komputer kita. Setelah proses intalasi selesai kita dapat mencoba melakukan remote pada komputer lain. ketikkan perintah telnet - IP address komputer yang akan kita tuju, misal "telnet 192.168.43.196". Dengan perintah tersebut maka kita akan bisa melakukan remote pada komputer lain




SSH (Secure Shell)
Lakukan instalasi SSH pada komputer kita 



Untuk menginstall paket SSH kita bisa ketikkan "apt-get install ssh" pada terminal kita



Setelah proses intalasi selesai kita bisa langsung mencoba ssh dengan terhubung pada komputer lain. Kita bisa mengetikkan perintah ssh namauser@alamat IP, sebagai contoh "ssh alirodhi@192.168.43.196"



Komentar

Postingan populer dari blog ini

FTP Server dan Samba

 FTP Server, Samba dan Cara Instalasi A. FTP Server FTP Server File Transfer Protocol atau disingkat dengan FTP adalah salah satu protokol internet yang pengembanganya paling awal dan masih digunakan hingga saat ini untuk proses download atau upload data dari FTP server dan Client. FTP Server merupakan server yang bertugas memberikan layanan tukar menukar data atau pengiriman data ke FTP Client setelah FTP Client melakukan request kepada FTP server. Sedangkan FTP Client merupakan perangkat yang meminta layanan tukar menukar data pada FTP Server, asalkan sudah terkoneksi dengan FTP server maka FTP client ini dapat melakukan proses upload, download, atau yang lainya dengan izin dari FTP Server. Perbedaan FTP Client dengan FTP Server             FTP Server             Merupakan server yang bertugas memberikan layanan pengiriman/tukar menukar data         ...

Cara Instalasi Tree dan Sudo

Mengenal Su, Sudo, Sudo-su Sebelum menginjak lebih jauh mengenai instalasi Tree dan Sudo alangkah baiknya kita mengenal terlebih dahulu apa itu Sudo. Su adalah Super User dan dikhususkan untuk anakan debian dan perintah ini termasuk perintah command-line. dengan menggunakan perintah ini, user dapat beralih dari user biasa ke mode administrator (root). Sudo adalah program yang terdapat di Linux yang digunakan untuk menjalankan perintah yang membutuhkan akses dari akun root. Sudo hanya dapat digunakan oleh user yang sudah terdaftar di file/etc/sudoers. Pada saat dijalankan, sudo akan meminta password user yang menjalankan sudo tersebut, tetapi bisa juga dibuat untuk meminta password root atau tanpa password sama sekali. Sudo-su adalah sebuah perintah dalam command-line Linux. Apabila kalian memiliki akses root, maka sudo akan melakukan perintah sebagai superuser, "sudo su" memberikan kewenangan agar user biasa dapat bertingkah seperti super user (sudo -...

Mail Server

MAIL SERVER Pada blog kali ini saya akan membahas tentang mail server, apa yang di maksud dengan mail server ?, ataukah anda sering mendengar istilah web mail server ? Oke, saya akan jelaskan satu persatu mengenai mail server dan wes mail.       Mail Server adalah server yang memungkinkan pengguna (user) untuk dapat mengirim      dan menerima surat elektronik atau e-mail satu sama lain dalan satu jaringan atau      dengan internet.     Web Mail Server adalah sarana yang memungkinkan user dapat mengakses e-mail      melalui web, dalam kata lain web mail server adalah interfaces.      Post Master          Sebuah komputer yang didedikasikan untuk menjalankan jenis aplikasi perangkat     lunak komputer yang juga disebut mail server, hal ini dianggap sebagai jantung dari     setiap email sistem. Mail server bia...